Anak Petani Asal Babulu Dapat Beasiswa di UGM Melalui Program PBU Kemitraan

Sindy Auliya (19) menerima beasiswa di Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM). Dok. Istimewa

CAHAYABORNEO.COM, PENAJAM – Sindy Auliya (19)  perempuan asal Desa Gunung Makmur, Kecamatan Babulu, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) Kalimantan Timur (Kaltim) berhasil memperoleh beasiswa di Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui program Penelusuran Bibit Unggul (PBU) Kemitraan Kabupaten PPU dan UGM.

Perempuan yang pernah menjadi Wakil I Duta Wisata Benuo Taka 2022 itu adalah merupakan seorang anak petani dan guru sekolah. Namun, dengan tekat yang gigih dan kuat, Sindy berhasil mendapatkan beasiswa Perguruan tinggi di Universitas terkemuka di Fakultas Psikologi.

“Alhamdulillah dengan kerjasama antara Pemda dengan UGM akhirnya dihasilkan sebuah Penerimaan Bibit Unggul kemitraan, yakni kerjasama antara pemda PPU dan UGM, kita memperoleh satu siswa yang diterima di Fakultas Psikologi UGM,” Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara Nicko Herlambang di

Program PBU Kemitraan antara pemda dan UGM merupakan program dari Kesra Kabupaten PPU. Program ini dilakukan dalam rangka untuk membantu pelajar asal PPU agar diterima di universitas yang unggul. Mahasiswa akan diberikan beasiswa mulai semester satu hingga semester delapan. (*)

Tim Redaksi CahayaBorneo.com

Post ADS 1
Baca Juga :  Diskominfo Kaltim Gelar Sosialisasi dan Pelatihan SP4N-LAPOR untuk Masyarakat Kelurahan Riko
Post ADS 1