Tak Main Saat MU Kalah Lawan Arsenal, Sancho Ribut dengan Ten Hag 

OLAHRAGA – Manchester United harus mengakui keperkasaan tuan rumah Arsenal lewat kemenangan 3-1 di Stadion Emirates, London Inggris, Minggu 3 September 2023. Laga pada pekan ke 4 EPL itu memberikan 3 poin bagi Arsenal.

Pasca kekalahan tersebut, internal Manchester United malah memanas. Sebab, pelatih The Red Devils Erik Ten Hag dalam konferensi pers memberikan keterangan terkait dirinya tidak memainkan winger Jadon Sancho.

“Jadon Sancho? Berdasarkan performanya dalam latihan kami tidak memilihnya. Anda harus mencapai level tertentu setiap hari di Manchester United. Itu sebabnya dia tidak dipilih untuk pertandingan ini,” ucap Ten Hag dikutip ESPN.

Tak berselang lama, sejak pernyataan pelatih berkepala plontos asal Belanda itu muncul. Sancho langsung merespons lewat akun media sosialnya di twitter.

“Tolong jangan percaya semua yang kalian baca!.  Saya tidak akan membiarkan orang mengatakan hal-hal yang sepenuhnya tidak benar, saya telah menjalani latihan dengan sangat baik minggu ini,” tulis Sancho.

“Saya yakin ada alasan lain dalam masalah ini yang tidak akan saya bahas, saya sudah lama menjadi kambing hitam dan itu tidak adil,” tambah pemain sayap berkebangsaan Inggris itu.

Jadon Sancho sejak dibeli MU dari Dortmund dua musim lalu memang belum mampu menunjukan kegemilangannya seperti saat bermain di Liga Jerman.

Sementara itu, polemik antara Ten Hag dengan pemain MU seperti ini, melanjutkan polemik sebelumnya. Seperti Ten Hag berpolemik dengan Cristiano Ronaldo dan juga David De Gea.

Baca Juga :  Liga Ramadhan Benuo Taka 2023 Dimulai, Hamdam: Junjung Tinggi Sportifitas 

Bagi jajaran pelatih dan para pemain MU tentu tak ingin polemik seperti ini berlarut-larut. Agar Setan Merah bisa lebih fokus dalam perburuan gelar Liga Inggris musim ini. Sebab sejauh ini MU dalam empat laga, performanya belum memuaskan, hanya meraup enam poin, hasil dari dua kemenangan dan dua kekalahan. (*)

Tim Redaksi CahayaBorneo.com

 

Post ADS 1
Post ADS 1