Hadir di Pesta Rakyat Peluncuran Tahapan Pilkada PPU, Pj Bupati Ajak Masyarakat Turut Berpartisipasi

Foto: Pj Bupati PPU Makmur Marbun dan Ketua KPU PPU Ali Ishak saat memberikan penghargaan kepada pemenang lomba KPU. (DOK. CahayaBorneo.com)

PENAJAM – Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Makmur Marbun menghadiri Pesta Rakyat dalam rangka Peluncuran Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) PPU tahun 2024, Selasa (15/5/2024) malam.

Peluncuran tahapan pilkada PPU 2024 ditandai dengan bunyi sirine yang dilakukan oleh Pj Bupati Makmur Marbun, Kepala Komisi Pemilihan Umum (KPU) PPU Ali Yamin Ishak, dan Pejabat Pimpinan lainnya.

Dalam momen itu juga KPU PPU meluncurkan maskot Pilkada PPU 2024 berupa Cila dan Cilo yang merupakan simbol boneka berbentuk Rusa laki-laki dan Rusa perempuan.

Makmur Marbun dalam sambutannya mengatakan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati merupakan salah satu moment penting dalam kehidupan demokrasi di Indonesia.

“Melalui pemilihan ini, kita sebagai rakyat memiliki kesempatan untuk memilih pemimpin yang akan mewakili dan mengatur wilayah kita dalam lima tahun ke depan,” kata Marbun.

Ia melanjutkan, pada kesempatan itu, Marbun juga mengajak masyarakat Kabupaten Penajam Paser Utara untuk bersama-sama menjaga dan menciptakan suasana yang kondusif dalam pelaksanaan tahapan Pilkada PPU 2024.

“Marilah kita jadikan proses ini sebagai ajang untuk mempererat silaturahmi, saling menghargai perbedaan, dan berkumpul dalam semangat persatuan dan kesatuan. Kita pastikan bahwa pemilihan kali ini akan berjalan dengan aman, damai, lancar, dan sukses sesuai dengan tata aturan yang telah ditetapkan,” harapnya.

Ditegaskan Marbun, bahwa pemerintah daerah akan selalu berkomitmen untuk menyelenggarakan pemilihan yang bersih, sehat, dan berintegritas.

Baca Juga :  Jelang Ramadhan, Dinas Ketahanan Pangan PPU Gelar Pengujian PSAT 

“Kami akan bekerja sama dengan KPU PPU dan seluruh pihak terkait untuk memastikan bahwa tahapan pemilihan berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan terhindar dari praktek-praktek yang tidak sehat,” tegasnya.

Selain itu, Marbun juga mengajak masyarakat Benuo Taka untuk turut serta dalam meningkatkan partisipasi masyarakat dalam proses pemilihan ini.

“Mari kita sosialisasikan dan edukasikan kepada masyarakat, terutama kepada generasi muda, tentang pentingnya pemilihan yang sehat dan berintegritas,” tuturnya.  (ADV/CB/Admin01)

Tim Redaksi CahayaBorneo.com

Post ADS 1
Post ADS 1