Adwindo PPU Buka Pendaftaran Duta Wisata dan Putri Pariwisata 2024, Catat Tanggalnya

Foto: Duta Wisata dan Putri Pariwisata PPU tahun 2023. (DOK. Istimewa)

PENAJAM – Tahun 2024, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) bersama DPC Asosiasi Duta Wisata Indonesia (Adwindo) PPU membuka pendaftaran pemilihan Duta Wisata dan Putri Pariwisata 2024.

Pendaftaran Duta Wisata dan Putri Pariwisata Benuo Taka dibuka sejak 10 Mei dan ditutup pada 12 Juni 2024.

Ketua Adwindo PPU, Sultan Malik mengatakan, dalam rangka menggaet putra dan putri terbaik asal Kabupaten PPU untuk menjadi Duta Wisata dan Putri Pariwisata PPU, pihaknya telah melakukan sosialisasi di sekolah-sekolah yang ada di daerah ini.

“Kami melakukan sosialisasi ke seluruh SMA yang ada di Kabupaten PPU juga di  Universitas  Gunadarma PPU. Setelah itu kami akan menjaring peserta, melalui online dan offline,” kata Sultan Malik, Senin (3/6/2024).

Penjaringan putra dan putri terbaik untuk menjadi Duta Wisata dan Duta Pariwisata Benuo Taka tahun 2024 mengangkat tema Canda Kaprana Nusantara.

“Bahasa ini diambil dari bahasa San Sekerta yang artinya nafas kehidupan, sedangkan nusantara tempat tingga kita yaitu IKN. Dengan harapan duta wisata yang terpilih nanti akan menjadi nafas kehidupan dalam memajukan  pariwisata dan ekonomi kreatif di tempat kita yang ada di kabupaten PPU dan Nusantara,” pungkasnya. (CB/Admin01)

Tim Redaksi CahayaBorneo.com

Post ADS 1
Baca Juga :  Pj. Bupati PPU Bersurat Ke Polda Kaltim, 9 Tersangka Kasus Penghalang Bandara VVIP IKN Telah Dibebaskan
Post ADS 1