Sukses Kelola Transporatasi, Paser Raih WTN dari Kemenhub

 

PASER – Pemerintah Kabupaten Paser mendapat pengharaan Wahana Tata Nugraha (WTN) dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) karena dinilai baik dalam hal pengelolaan sistem transportasi di daerah.
Penghargaan itu diserahkan Menhub Budi Karya kepada Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Paser, Adi Maulana, di Jakarta, Sabtu (7/9/2024).

“Penghargaan ini apresiasi dari pemerintah pusat kepada Pemkab Paser karena telah berkontribusi dalam sistem tranportasi,” kata Adi Maulana.

Penghargaan itu, katanya, merupakan bentuk apresiasi pemerintah kepada pemerintah daerah yang telah mendukung mobilitas masyarakat dan menata sistem transportasi dengan baik.

Adi menyebut penilaian ini berlangsung selama dua tahun terakhir. Bersama pihak kepolisian, Pemda Paser berupaya mewujudkan sistem transportasi yang baik bagi masyarakat.

“Pemda Paser bersinergi dengan Polres Paser dalam penyediaan transportasi yang aman dan nyaman bagi masyarakat,” ucapnya.

Adi berharap capaian ini dapat dipertahankan di tahun selanjutnya. Ia pun berharap sistem transportasi di daerah semakin meningkat kualitasnya.

Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Paser, Inayatullah, menambahkan penghargaan ini merupakan kali pertama yang diraih Pemkab Paser.

“Pada tahun 2022 lalu, Kabupaten Paser meraih juara 1 tingkat Provinsi pada penilaian WTN,” kata Inyatullah.

Pada tahun 2023, lanjutnya, Pemkab Paser meraih juara 3 Tingkat Provinsi. Tahun 2022 meraih sertifikat WTN dan tahun 2024 ini meningkat menjadi piala dan sertifikat WTN.
“Pada tahun 2024 ini, untuk pertama kalinya Kabupaten Paser ikut Penilaian WTN Tingkat Nasional,” ujar Inayatullah. (CB02/05)

Post ADS 1
Baca Juga :  Bupati PPU Buka Musrenbang Tingkat Kecamatan Babulu
Post ADS 1