Menu

Mode Gelap
Basuki Hadimuljono dan Jess Dutton Bahas Kolaborasi Infrastruktur Berkelanjutan untuk Ibu Kota Nusantara PUPR PPU Terkendala Pembangunan Infrastruktur di Wilayah Dekat IKN Jaga Kelestarian Lingkungan Lewat Penanaman Pohon di KIPP IKN Delegasi Sabah Kunjungi Ibu Kota Nusantara, Eksplorasi Potensi Investasi dan Kerja Sama Otorita IKN Terima Kunjungan Delegasi Pengusaha Rusia, Bahas Peluang Kerja Sama Pembangunan IKN PPU Hadapi Tantangan Ketenagakerjaan, Dorong Peningkatan Kapasitas

ADVERTORIAL KOMINFO PPU

DLH PPU Imbau Warga Sepaku Disiplin Membuang Sampah, Armada Baru Diterjunkan

badge-check


					Kepala DLH PPU Safwana, pada saat ditemui di kantornya (Dok: CahayaBorneoAJI) Perbesar

Kepala DLH PPU Safwana, pada saat ditemui di kantornya (Dok: CahayaBorneoAJI)

PENAJAM- Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) saat ini tengah berupaya meningkatkan layanan pengangkutan sampah, terutama di wilayah Sepaku.

Kepala DLH PPU, Safwana, mengakui bahwa keterbatasan armada truk pengangkutan sampah menjadi kendala utama dalam memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat.

“Sebelumnya, jadwal pengangkutan sampah di wilayah Sepaku tidak setiap hari karena keterbatasan armada. Namun, dengan penambahan armada, kami akan berupaya melakukan pengangkutan sampah setiap hari,” ujar Safwana. Kamis (07/11/2024)

Safwana mengatakan frekuensi pengangkutan sampah di wilayah lain seperti Petung dan Babulu relatif lebih tinggi dibandingkan dengan Sepaku.

“Idealnya, kami ingin semua wilayah mendapatkan pelayanan pengangkutan sampah dengan frekuensi yang sama. Namun, ketersediaan armada masih menjadi kendala,” tambahnya.

Meskipun demikian, DLH PPU telah berupaya maksimal dengan mengerahkan petugas kebersihan untuk melakukan pengangkutan sampah sejak dini hari.

“Tim kami sudah mulai bekerja sejak pukul 4 pagi untuk memastikan sampah dapat diangkut dengan cepat. Namun, masih banyak masyarakat yang membuang sampah di luar jadwal yang telah ditentukan,” jelas Safwana.

Perilaku masyarakat yang masih sering membuang sampah sembarangan dan di luar jadwal menjadi salah satu faktor yang menyulitkan upaya pemerintah dalam mengelola sampah. Akibatnya, petugas kebersihan harus bekerja ekstra keras untuk membersihkan tumpukan sampah yang semakin menumpuk.

“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat PPU agar lebih disiplin dalam membuang sampah. Buanglah sampah pada tempatnya dan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Dengan demikian, lingkungan kita akan menjadi lebih bersih dan sehat,” pungkas Safwana. (ADV/CB/AJI)

Tim Redaksi CahayaBorneo.com

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Tingkatkan Produksi Pangan, Distan PPU Jemput Bola Bangun SPBU di Desa Sebakung Jaya

28 November 2025 - 13:32 WITA

Podcast Sampul Sayyid Bedah Masalah Air: Ketika Warga PPU Lelah Menanti Air Bersih

28 November 2025 - 13:28 WITA

Proyek TK Negeri Pembina 3 Capai Final, Siap Tampung Siswa Tahun Ajaran Baru

28 November 2025 - 13:20 WITA

Perumda AMDT PPU Koneksikan Jaringan WTP Lawe-Lawe dan Waru Tahun Depan

28 November 2025 - 13:16 WITA

Panahan PPU Lampaui Target di POPDA XVII Kaltim, Raih Tujuh Emas

28 November 2025 - 13:12 WITA

Trending di OLAHRAGA