Menu

Mode Gelap
Hujan Deras Sebabkan Banjir di Penajam, Ratusan Keluarga Mengungsi

ADVERTORIAL KOMINFO PPU

Dinas Pertanian PPU Intensif Pantau Kesehatan Hewan Kurban Jelang Iduladha

badge-check


					foto : Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Distan PPU, Ristu Pramula, (Dok : CahayaBorneo/AJI) Perbesar

foto : Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Distan PPU, Ristu Pramula, (Dok : CahayaBorneo/AJI)

PENAJAM– Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) tengah gencar melakukan pemantauan terhadap kesehatan dan kelayakan hewan kurban, khususnya sapi dan kambing, menjelang Hari Raya Iduladha tahun ini. Langkah ini diambil sebagai upaya untuk memastikan hewan yang akan dikurbankan memenuhi syarat dan menghasilkan daging yang berkualitas.

Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Distan PPU, Ristu Pramula, mengungkapkan bahwa kegiatan pemantauan telah dimulai sejak akhir April 2025. Tim yang diterjunkan untuk melakukan pemeriksaan terdiri dari petugas Distan PPU dan dokter hewan khusus.

“Pemantauan sudah kami laksanakan sejak akhir April kemarin. Tim yang bertugas berasal dari Distan PPU dan juga melibatkan dokter hewan khusus,” ujarnya pada Rabu (14/5/2025).

Lebih lanjut, Ristu menjelaskan bahwa pemantauan dilakukan di 45 titik yang tersebar di seluruh wilayah PPU dan jumlah titik ini akan terus bertambah seiring dengan mendekatnya Hari Raya Iduladha. Fokus utama dalam pemeriksaan ini adalah untuk memastikan kesehatan hewan, termasuk bebas dari penyakit dan cacat fisik yang dapat mengurangi kualitas daging kurban.

“Apabila ditemukan hewan kurban yang tidak sehat, maka hewan tersebut tidak akan dipilih untuk dikurbankan. Prioritas kami adalah kualitas daging yang akan diterima oleh masyarakat,” tegasnya.

Dengan adanya pemantauan intensif ini, Distan PPU berharap masyarakat dapat merasa aman dan tenang dalam memilih hewan kurban yang berkualitas dan sesuai dengan syariat Islam. Kegiatan ini juga merupakan wujud komitmen pemerintah daerah dalam menjaga kesehatan hewan ternak dan menyediakan daging kurban yang layak konsumsi bagi masyarakat. (ADV/CB/AJI)

 

Penulis : Aji Yudha

Editor  : Nanabq

Dapatkan breaking news dan berita pilihan langsung di ponselmu!
Gabung sekarang di WhatsApp Channel resmi Cahayaborneo.com:
https://whatsapp.com/channel/0029VaeJ8yD6GcGMHjr5Fk0D
Pastikan WhatsApp sudah terinstal, ya!

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

Lindungi Tambak dari Pencuri, Warga Babulu Laut Justru Terjerat Hukum

22 Juni 2025 - 00:45 WITA

Ulang Tahun ke-11, Beritapenajam Tegaskan Peran Media Lokal di Era AI

21 Juni 2025 - 11:02 WITA

IKN Masuki Tahap Kedua: Kepala Otorita IKN Tegaskan Komitmen dan Tata Kelola Pembangunan

20 Juni 2025 - 21:48 WITA

Bangun IKN dengan Data, Otorita IKN Mulai Pelatihan Pendataan Penduduk

20 Juni 2025 - 21:43 WITA

Investasi Energi Terbarukan dari Singapura Perkuat Visi IKN sebagai Smart Sustainable Forest City

20 Juni 2025 - 21:39 WITA

Trending di IBU KOTA NUSANTARA