Disdikpora PPU Tegas: Tak Ada Arahan dari Pusat untuk Kirim Siswa ke Barak, Fokus pada Pembinaan Mental

foto : Kepala Disdikpora PPU, Andi Singkerru, (Dok : CahayaBorneo/AJI)

PENAJAM— Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menegaskan bahwa hingga saat ini belum ada instruksi dari Pemerintah Pusat terkait pengiriman siswa-siswi bermasalah ke barak militer untuk pembinaan.

Kepala Disdikpora PPU, Andi Singgkeru, menyampaikan bahwa pihaknya justru sedang merencanakan program pembinaan mental bagi siswa dan siswi di PPU yang memiliki masalah. Program ini akan menghadirkan narasumber yang kompeten untuk memberikan nasihat, pengarahan mental, dan pembinaan karakter.

“Nantinya narasumber ini bisa memberikan wejangan, pengarahan mental, dan pembinaan karakter agar anak-anak kita menjadi pribadi yang lebih baik lagi,” ujarnya pada Senin (05/5/2025).

Program pembinaan ini tidak hanya menyasar siswa tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP), tetapi juga para guru. Andi Singgkeru menjelaskan bahwa guru-guru akan dibekali strategi dan kemampuan untuk membina siswa-siswi yang menghadapi masalah.

“Nantinya guru-guru ini diberikan semacam benteng-benteng kekuatan agar bagaimana agar dapat membina siswa dan siswi yang bermasalah ini,” ungkapnya.

Ia mengungkapkan keprihatinannya terhadap berbagai masalah yang dihadapi anak-anak saat ini, termasuk masalah hukum. Dengan adanya rencana program pembinaan ini, diharapkan para siswa dan siswi di PPU dapat menyadari kesalahan perbuatan mereka dan memahami dampaknya bagi diri sendiri maupun lingkungan sekitar. (ADV/CB/AJI)

Tim Redaksi CahayaBorneo.com

Dapatkan breaking news dan berita pilihan langsung di ponselmu!
Gabung sekarang di WhatsApp Channel resmi Cahayaborneo.com:
https://whatsapp.com/channel/0029VaeJ8yD6GcGMHjr5Fk0D
Pastikan WhatsApp sudah terinstal, ya!

Post ADS 1
Post ADS 1