Menu

Mode Gelap
Basuki Hadimuljono dan Jess Dutton Bahas Kolaborasi Infrastruktur Berkelanjutan untuk Ibu Kota Nusantara PUPR PPU Terkendala Pembangunan Infrastruktur di Wilayah Dekat IKN Jaga Kelestarian Lingkungan Lewat Penanaman Pohon di KIPP IKN Delegasi Sabah Kunjungi Ibu Kota Nusantara, Eksplorasi Potensi Investasi dan Kerja Sama Otorita IKN Terima Kunjungan Delegasi Pengusaha Rusia, Bahas Peluang Kerja Sama Pembangunan IKN PPU Hadapi Tantangan Ketenagakerjaan, Dorong Peningkatan Kapasitas

PENAJAM PASER UTARA

PPU Bertekad Raih Juara di POPDA XVII Kaltim, Bupati Mudyat Noor Pastikan Bonus Atlet

badge-check


					Foto: Pembukaan POPDA XVII Tahun 2025 yang digelar di halaman Kantor Bupati PPU. Dok: CahayaBorneo/AJI Perbesar

Foto: Pembukaan POPDA XVII Tahun 2025 yang digelar di halaman Kantor Bupati PPU. Dok: CahayaBorneo/AJI

PENAJAM – Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XVII Kalimantan Timur Tahun 2025 resmi dibuka di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), dengan Bupati Mudyat Noor menyampaikan harapan besar agar para atlet daerah dapat meraih prestasi maksimal.

Upacara pembukaan yang berlangsung di halaman Kantor Bupati PPU pada Kamis (20/11) menandai dimulainya perhelatan olahraga pelajar terbesar di Kaltim ini.

Bupati PPU, Mudyat Noor, usai membuka acara, menyatakan bahwa pelaksanaan POPDA di PPU sejauh ini berjalan lancar tanpa menghadapi kendala berarti. Menurutnya, beberapa cabang olahraga (cabor) bahkan telah memulai pertandingan lebih awal sesuai jadwal teknis yang telah ditetapkan.

“Alhamdulillah, sampai hari ini aman-aman saja. Tidak ada kendala. Pertandingan yang dimulai lebih dulu juga berjalan sesuai rencana,” ujarnya pada Kamis (20/11/2025).

Lebih lanjut, Mudyat menyoroti dampak positif POPDA terhadap sektor ekonomi dan aktivitas lokal. Kehadiran ribuan atlet, pelatih, dan kontingen dari berbagai kabupaten/kota se-Kalimantan Timur telah meningkatkan okupansi penginapan di Penajam secara signifikan.

“Cukup ramai, banyak orang datang. Mudah-mudahan bisa menghidupkan suasana dan ekonomi masyarakat,” katanya.

Terkait peluang PPU sebagai tuan rumah, Bupati Mudyat menegaskan bahwa daerahnya mematok target setinggi-tingginya.

“Harga diri PPU tentu ingin jadi juara. Kita berharap begitu. Kita akan terus mendorong dan memotivasi agar atlet-atlet PPU bisa meraih hasil terbaik,” terangnya.

Untuk memacu semangat juang, ia memastikan bahwa Pemerintah Daerah telah menyiapkan bonus bagi atlet yang berhasil meraih prestasi.

Mudyat Noor juga mengajak seluruh elemen masyarakat PPU untuk berpartisipasi aktif dalam menyukseskan gelaran ini, terutama dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Sebagai tuan rumah, masyarakat diharapkan dapat melayani para tamu dari daerah lain dengan sebaik mungkin.

“Kita ini tuan rumah. Jadi selayaknya melayani tamu sebaik mungkin. Kalau ada kejadian atau kendala, tolong dibantu. Kita ingin suasana kondusif sampai selesai,” imbaunya. (ADV/CB/AJI)


Reporter   : Aji Yudha

Editor        : Nanabq

Dapatkan breaking news dan berita pilihan langsung di ponselmu!
Gabung sekarang di WhatsApp Channel resmi Cahayaborneo.com:
https://whatsapp.com/channel/0029VaeJ8yD6GcGMHjr5Fk0D
Pastikan WhatsApp sudah terinstal, ya!

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Baca Lainnya

PEP Tanjung Field Ajak Masyarakat Jaga Keamanan Jalur Pipa Migas di PPU

24 November 2025 - 17:01 WITA

Keriangan POPDA PPU Berbuah Manis, Omzet UMKM Lokal Meroket Hingga Lima Kali Lipat

24 November 2025 - 16:17 WITA

Polres PPU Tegakkan Disiplin Internal dalam Operasi Zebra Mahakam 2025

24 November 2025 - 12:31 WITA

Polres PPU Tangkap Dua Pencuri Proyek MBG, Akhiri Aksi Beruntun di Lima Lokasi

24 November 2025 - 12:27 WITA

Gowes Bersama Kapolres PPU: Wujud Kedekatan Polri dan Masyarakat di Jumat Sehat

24 November 2025 - 12:22 WITA

Trending di PENAJAM PASER UTARA