UMUM  

Satlantas Polres PPU Sosialisasi Tertib Lalu Lintas dan Tertib Bayar Pajak

Satlantas Polres Penajam Paser Utara (PPU) Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar Sosialisasi, Himbauan dan Pendataan kepada pengendara dan pengemudi kendaraan yang pajaknya mati untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) di wilayah hukum setempat.

Satlantas Polres PPU melaksanakan kegiatan tersebut bersama dengan Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pelayanan Pajak dan Retribusi Daerah (PPRD) Badan Pendapatan (Bapenda) Kaltim wilayah PPU Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (Samsat), Dinas Perhubungan (Dishub) PPU dan Polisi Militer (POM) Kodim 0913/PPU.

Kegiatan itu berlangsung sejak pagi hari yang berlokasi di Jalan Provinsi Km 18 Pospol Petung. Dalam pantauan, banyak pengendara yang dihentikan sementara oleh pihak kepolisian beserta tim gabungan untuk dilakukan pendataan serta sosialisasi.

Kapolres PPU AKBP Hendrik Eka Bahlawan melalui Kasat Lantas Polres PPU AKP Ning Tyas Widyas Mita mengatakan, kegiatan tersebut dimaksud adalah agar masyarakat khususnya warga PPU taat membayar pajak kendaraan di Samsat.

Satlantas Polser PPU dan Tim gabungan melakukan pendataan kendaraan di Kelurahan Petung

“Kegiatan ini berkaitan juga dengan sosialisasi program relaksasi pajak yang dicanangkan oleh pemerintahan Provinsi Kaltim oleh gubernur Kaltim dengan Dispenda dengan memberikan diskon pada pengendara bermotor dalam pembayaran pajak kendaraan bermotor,” ujar Kasatlantas, Rabu (09/11/2022).

Dijelaskan Kasatlantas, program relaksasi diselenggarakan sejak Agustus hingga 30 Desember 2022 mendatang. Dalam program tersebut masyarakat akan diberikan diskon 2 persen bagi pengendara motor yang membayar pajak 30 hari sebelum jatuh tempo.

Baca Juga :  Satlantas Polres PPU Rutin Ingatkan Masayarakat Tak Pakai Helm

“Kemudian untuk pengendara motor yang membayar pajak 60 hari sebelum jatuh tempo akan diberikan diskon 4 persen, sekaligus bagi yang sudah lama pajaknya tidak dibayar atau mati sampai 3 tahun itu dendanya dihapuskan, dan ada diskon untuk pajak progresifnya,” jelasnya.

Selain sosialisasi, Satlantas juga melaksanakan peneguran kepada pengendara roda dua untuk selalu memakai helem dan melaksanakan pengecekan kir kendaraan mobil penumpang angkutan umum dan mobil barang.

Reporter 01

Post ADS 1
Post ADS 1