Otorita IKN Merajut Kebersamaan Melalui Silaturahmi Dengan Warga Desa Bukit Raya di Sepaku

Foto: Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) mengadakan silaturahmi dan buka puasa bersama  Ramadan dengan warga Desa Bukit Raya, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU). (DOK. Istimewa)

NUSANTARA – Dalam semangat mempererat tali persaudaraan, Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) mengadakan silaturahmi dan buka puasa bersama  Ramadan dengan warga Desa Bukit Raya, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur (Kaltim), sebuah inisiatif positif menyusul kabar tentang rencana penataan kawasan yang telah menjadi perbincangan.

Kegiatan yang dilaksanakan di Alun-Alun Taruna Desa Bukit Raya, Sabtu (23/3/2024), diinisiasi oleh Kedeputian Bidang Sosial Budaya dan Pemberdayaan Masyarakat, yang dilaksanakan oleh Direktorat Pelayanan Dasar Otorita IKN. Acara ini mendapatkan kehormatan dengan kehadiran Staf Khusus Bidang Keselamatan Publik Otorita IKN, Irjen Pol. Edgar Diponegoro S.I.K.,M.H, dan Direktur Pelayanan Dasar, Suwito.

Hadir pula perwakilan Direktorat Pertanahan, Direktorat Ketentraman dan Ketertiban Umum, Tenaga Ahli Bidang Sosial Budaya dan Pemberdayaan Masyarakat, perwakilan Camat Sepaku, Kepala Desa Bukit Raya, para Ketua RT, tokoh masyarakat dan puluhan warga Bukit Raya.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi antara Otorita IKN dengan warga Bukit Raya. Kita tahu bahwa Ramadan merupakan bulan yang penuh hikmah yang dapat meningkatkan persaudaraan, kebersamaan dan keakraban,” ujar Direktur Pelayanan Dasar Suwito, di sela-sela kegiatannya.

Oleh karena itu, silaturahmi ini berfungsi sebagai sarana penting untuk mempererat tali persaudaraan, membangun kebersamaan, dan meningkatkan keakraban antara Otorita IKN dan warga IKN. Ini sesuai dengan tujuan kegiatan yang bertema “mendekatkan hati dan menjalin silaturahmi dalam bingkai kebersamaan”.

Baca Juga :  Fenomena Banjir dan Pembangunan IKN

“Silaturahmi Otorita IKN dengan warga tidak hanya di Desa Bukit Raya, tetapi akan diteruskan ke beberapa desa dan kelurahan di wilayah IKN,” sebut Suwito.

Sementara itu, Irjen Pol. Edgar Diponegoro S.I.K.,M.H menyampaikan, Otorita IKN akan terus menjalin silaturahmi dengan warga dalam rangka membangun IKN yang akan segera disahkan menjadi Pemerintah Daerah Khusus (Pemdasus).

“Silaturahmi ini dinilai cukup penting buat kami, agar ketika Pemdasus telah sah ada maka pembangunan IKN berjalan dengan lancar tanpa kendala tentunya berkat dukungan dari masyarakat pula,” tegasnya.

Pada kesempatan yang sama, perwakilan dari Kecamatan Sepaku, Achmad Zainuddin, menyampaikan rasa terima kasihnya atas inisiatif Otorita IKN yang telah menggelar kegiatan silaturahmi bersama warga Bukit Raya.

“Kegiatan ini merupakan awal dari silaturahmi berikutnya dalam persiapan IKN,” katanya.

K.H. Salim, Rois Syuriah Majelis Wakil Cabang NU Sepaku, dalam ceramahnya mengatakan, bulan suci Ramadan adalah sarana terapi bagi umat manusia untuk mencapai predikat taqwa. K.H. Salim menekankan bahwa bertemu dengan bulan Ramadan merupakan sebuah anugerah, karena bulan ini membimbing umat menuju taqwa dan surga.

“Salah satu amalan mulia di Bulan Ramadan yang sering dicontohkan oleh Rasulullah adalah Silaturahmi,” tegasnya. (CB/Rilis/Admin01)

Post ADS 1
Post ADS 1