Tiga Desa Miliki Lebih Lima Bakal Calon, DPMD PPU Akan Lakukan Seleksi

Poto: Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menggelar rapat persiapan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2023. (DOK. CahayaBorneo.com

PENAJAM – Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menggelar rapat persiapan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak tahun 2023.

Rapat tersebut diikuti oleh unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (forkopimda) Kabupaten PPU, yang dilaksanakan di ruang rapat DPMD kabupaten PPU, Senin (11/9/2023).

Kepala DPMD PPU Pang Irawan melalui Kepala Bidang Pemerintahan Desa DPMD PPU Basri menyampaikan bahwa rapat dilaksanakan dalam upaya menguatkan strategi antisipasi kerawanan pelaksanaan pilkades.

Basri menyebut dari total 14 desa yang mengikuti pilkades, ada tiga desa yang memiliki lebih dari lima bakal calon. Potensi inilah yang diperkirakan akan memicu kerawanan pelaksanaan pilkades serentak nanti.

“Ada tiga desa yang memiliki lebih lima bakal calon, ini yang kita antisipasi adanya permasalahan-permasalahan pada plkades nanti dan juga ini menjadi atensi kita dan seluruh stakeholder yang ada,” kata Basri.

Adapun tiga desa yang memiliki lebih dari lima bakal calon yakni desa Gunung Intan dengan bakal calon 7 orang, desa Desa Labangka Barat 6 orang, dan Desa Giripurwa 10 orang.

Dikatakan Basri, seluruh bakal calon itu nantinya akan melakukan seleksi tertulis yang akan dilakukan pada Oktober mendatang.

“Kami juga sudah membahas seleksinya, nanti tanggal 18 September akan diputuskan, apakah dengan tes tertulis atau dengan pernyataan komputer, seleksi kertas atau melalui CAT,” ucapnya.

Baca Juga :  Pemda PPU Berhasil Raih WTP Laporan Hasil Pemeriksaan BKP Atas LKPD Se-Kaltim

Sebanyak 14 desa di Kabupaten Penajam Paser Utara akan mengikuti pilkades serentak pada Oktober 2023 mendatan, desa tersebut yakni Desa Sidorejo dan Giripurwa di Kecamatan Penajam, serta Desa Bangun Mulya di Kecamatan Waru.

Berikutnya Desa Labangka, Gunung Intan, Rintik, Gunung Mulia dan Desa Labangka Barat di Kecamatan Babulu, serta Desa Bumi Harapan, Argo Mulyo, Semoi Dua, Suko Mulyo, Karang Jinawi dan Desa Telemow di Kecamatan Sepaku. (ADV/CB)

Tim Redaksi CahayaBorneo.com

Post ADS 1
Post ADS 1