KALTIM  

BPC HIPMI Balikpapan Dilantik, Adam Dustin Bhakti Resmi Jadi Ketua Periode 2024-2027

Foto: BPC HIPMI Balikpapan Dilantik, Adam Dustin Bhakti Resmi Jadi Ketua Periode 2024-2027. (DOK. CahayaBorneo.com)

BALIKPAPAN – Badan Pengurus Cabang Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPC HIPMI) Balikpapan periode 2024-2027 resmi dilantik.

Adam Dustin Bhakti dilantik sebagai Ketua BPC HIPMI Balikpapan periode 2024-2027 dalam sebuah acara yang berlangsung di Hotel Novotel Balikpapan, Kalimantan Timur, pada Minggu malam (21/7/2024).

Sebanyak 147 pengusaha turut dilantik dalam kepengurusan baru BPC HIPMI Balikpapan oleh Ketua BPD HIPMI Kaltim, Andi Adi Wijaya.

Acara pelantikan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud, dan Ketua Umum BPD HIPMI Kaltim, Andi Adi Wijaya, serta sejumlah tamu undangan lainnya.

Mengusung tema pelantikan HIPMI 2024, yaitu “Infinity,” Adam Dustin menjelaskan bahwa tema tersebut menggambarkan mimpi tanpa batas dan usaha yang konsisten. 

“Jika kita bermimpi tanpa batas, melakukan hal-hal tanpa batas, dan berusaha dengan tekad konsisten dan persisten, insyaAllah tidak ada mimpi yang tidak bisa kita gapai. Dengan dukungan keluarga dan juga pemerintah kota yang terus mendukung pemuda pemuda hebat HIPMI kota Balikpapan terimakasih hari ini saya berdiri sebagai ketua umum BPC Balikpapan tahun 2024-2027,” kata Dustin.

Adam Dustin juga menyoroti peran strategis Balikpapan dalam konteks Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara. Ia menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi dalam membangun peradaban baru Indonesia.

 “Seperti kata Presiden Jokowi, pemindahan IKN dari Jakarta ke Nusantara bukan hanya tentang pemindahan ibu kota, tetapi tentang peradaban Indonesia yang bukan hanya Jawa sentris, tetapi Nusantara sentris. Tapi saya yakin sekali manusia-manusia peradaban baru berasal dari kota Balikpapan,” katanya.

Baca Juga :  Dukung Pelestarian Keanekaragaman Hayati, PT Pertamina Hulu Kalimantan Timur Bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kelompok Tani

Menurutnya, Balikpapan memiliki peran penting sebagai pintu gerbang utama ke IKN, yang terbukti dari realisasi investasi di kota ini. Pada tahun 2022, investasi mencapai Rp 17 triliun, meningkat menjadi Rp 22 triliun pada tahun 2023, dan pada kuartal pertama 2024 sudah mencapai lebih dari Rp 5 triliun. 

“InsyaAllah tahun ini kita bisa melampaui pencapaian tahun lalu, berkat kerja keras Wali Kota Balikpapan dan dukungan dari seluruh pihak,” tutupnya.

Acara ini menjadi momentum penting bagi pengusaha muda di Balikpapan untuk terus berkembang dan berkontribusi dalam pembangunan kota serta mendukung perkembangan IKN Nusantara. (CB/DMS)

 

Tim Redaksi Cahayaborneo.com



Post ADS 1
Post ADS 1