Bangkitkan Semangat Berwirausaha, 100 Muda Mudi Kecamatan Waru Ikuti Seminar Usaha Muda Oleh Dispora Kaltim

Bupati PPU Hamdam saat menghadiri sekaligus memberikan arahan kepada para pemuda PPU. Dok. Istimewa

CAHAYABORNEO.COM, PENAJAM – Sebanyak 100 pelaku usaha muda mudi Kecamatan Waru mengikuti seminar usaha muda yang digagas oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi ( DISPORA) Kalimantan Timur yang berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Waru. “Rabu (5/7/2023)

Bupati PPU Hamdam saat menghadiri sekaligus memberikan arahan kepada para pemuda PPU dalam seminar berwirausaha mengungkapkan adanya seminar berwirausaha ini tentu sangat disambut baik oleh para muda mudi Kabupaten PPU dalam mendorong kemampuan dan minat berwirausaha.

“ Kami Pemerintah Kabupaten PPU sangat mengapresiasi dan menyambut baik, ini merupakan gagasan yang bisa terus dikolaborasikan bersama pemerintah daerah. Kedepan pengembangan ini menjadi salah satu bagaian dalam mempersiapkan SDM PPU seiring IKN dalam bidang wirausaha”. Ucap Hamdam

Lebih lanjut, Ia juga mengutarakan kegiatan dalam seminar wirausaha muda ini adalah wujud nyata hadirnya pemerintah dalam pengembangan pemuda tidak hanya pada pendidikan formal saja namun juga informal, tentunya kegiatan ini sangat penting dalam rangka menbuka pikiran kita terutama pemuda agar dapat menambah wawasan terkait dunia wirausaha agar dapat tumbuh, berkembang dan bartambah jumlahnya”. Jelas Hamdam.

Hamdam juga turut mengatakan bahwa hadirnya kegiatan ini di Kabupaten PPU tentunya merupakan kesempatan baik bagi para pemuda kenapa selain dikasih fasilitas juga dapat menimbah ilmu pengetahuan dalam bidang wirausaha bahkan dengan para narasumber yang telah lebih dahulu memulai usaha bahkan tetap eksis sampai hari ini baik dalam bidang UMKM maupun dalam bidang usaha berbasis teknologi IT.

Baca Juga :  Terdakwa J, Kasus Pembunuhan Satu Keluarga di Desa Babulu Divonis 20 Tahun

“Saya berharap pemuda yang hadir ini dapat membuka pikirannya karena peluang usaha dan manjadi sukses sangat mungkin kita raih kenapa karena PPU telah ditetapkan menjadi IKN dan ini merupakan peluang terbesar buat para pemuda untuk menjadi pengusaha” Ujar Hamdam

Bahkan kami pastikan kegiatan ini harus tetap dilanjutkan dan kami akan berkolaborasi untuk dapat membina dan meningkatkan jumlahnya sehingga kedepan PPU akan siap dengan pemudanya yang telah tampil menjadi pengusaha di daerahnya sendiri tidak lagi menjadi penonton apalagi IKN membuka banyak peluang usaha jika dipersiapkan sejak sekarang. ” Pungkasnya.

Senada, Kepala Bidang Pengembangan Pemuda yang mewakili Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (DISPORA) Kaltim Rasman dalam seminar wirausaha muda menyamapaikan” kegiatan seminar ini diikuti kurang lebih 100 peserta muda mudi yang didorong dalam menjadi wirausaha di Kabupaten PPU.

“Kami sangat berharap para pemuda yang hadir saat ini dapat mengikutinya dengan serius karena para narasumbernya sangat berkompeten, sehingga akan membuka pikiran dan wawasan untuk dapat berwirausaha karena peluang dan kesempatan kita untuk menjadi pengusaha yang sukses sangat terbuka lebar”.

Apalagi Kabupaten PPU saat ini menjadi sentral wilayah pembangunan IKN Nusantara, tentu peluang ini menjadi potensi luar biasa bagi SDM Kabupaten PPU sehingga seminar ini dapat menjadi stimulus para muda mudi dalam menjadi wirausaha muda dirumah sendiri di Kabupaten PPU. Tutupnya. (*)

Baca Juga :  Lintas Agama Gelar Doa Bersama Menyongsong IKN Gemilang dan Kesuksesan Pemilu 2024

Sumber: Humas Pemkab PPU

Post ADS 1
Post ADS 1