Sebelas Puskesmas di PPU Terima Mobil Ambulan, Pj. Bupati PPU Minta Tidak Ada Lagi Keluhan

Foto: Pj.Bupati PPU Makmur Marbun menyerahkan mobil Ambulan kepada sebelas Puskesmas di kabupaten PPU. (DOK. Istimewa)

PENAJAM – Sebanyak sebelas Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menerima mobil ambulan. 

Penyerahan mobil ambulan langsung serahkan oleh Penjabat (Pj.) Bupati PPU Makmur Marbun kepad sebelas puskesmas yang ada di wilayah ini.

Makmur Marbun mengatakan bahwa pelayanan kesehatan kepada masyarakat merupakan salah satu prioritas yang tidak bisa ditawar-tawar.

Perihal ini dikatakan Makmur Marbun di sela-sela penyerahan mobil Ambulan kepada sebelas Puskesmas di kabupaten PPU, Minggu, (9/6/2024) pagi.

“Jadi mulai sekarang saya tidak mau lagi ada keluhah Puskesmas karena fasilitas mobil ambulan tidak ada, rusak atau alasan lainnya. Saya ingin memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat PPU,” kata Makmur Marbun.

Dia menambahkan bahwa sejak menjabat sebagai Pj. Bupati PPU salah satu yang menjadi konsen dirinya adalah terkait pelayanan kesehatan bagi masyarakat kabupaten PPU. Bahkan dia menambahkan bahwa dirinya tidak jarang melakukan pengecekan langsung kesejumlah Puskesmas yang ada di PPU untuk melihat bagaimana pelayanan kesehatan yang ada telah berjalan dengan baik.

“Makanya saya tidak mau kalau ada dokter di kecamatan Babulu tinggalnya di Penajam atau bahkan di Balikpapan. Bagaimana mereka bisa cepat memberikan pelayanan jika domisilinya jauh. Makanya sejak saat itu saya minta dokter yang bersangkutan harus tinggal tidak jauh dari tempat bertugas,” tegasnya.

Dia menambahkan bahwa pendidikan dan kesehatan memang merupakan kebutuhan paling penting bagi masyarakat PPU. Oleh karena itu sambung dia, jika menyangkut dua persoalan tersebut Marbun mengatakan tidak ada ampun dan dirinya siap didepan.

Baca Juga :  Kebutuhan Air Untuk Persawahan di Penajam Belum Terpenuhi

“Kami boleh memiliki rumah sakit tipe C tetapi pelayanan harus tipe A atau tipe B. Artinya kita jangan terpaku dengan gedung yang telah memiliki ratusan kamar, tetapi lengkapi semua peralatan sehingga masyarakat terlayani dengan baik,” ucapnya..

Makmur Marbun menambahkan bahwa terkait mobil operasional yang diberikan kepada masing-masing Puskesmas tersebut  untuk membantu pelayanan kepada masyarakat dan agar digunakan dengan sebaik-baiknya dengan penuh tanggung jawab.

“Saya tahu ini belum mencukupi. Tetapi pemerintah berusaha untuk mememberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat. Tugas bapak ibu berat namun mulia. Walaupun tidak semua orang mengetahuinya berikan mereka yang terbaik,” tutupnya. (ADV/CB/Rilis/HumasPPU)

Tim Redaksi CahayaBorneo.com

Post ADS 1
Post ADS 1